Sebelumnya Sidus HQ “Dramatic” (yang menampilkan Jay Park) ditunda karena jadwal program MBC. Dan akhirnya, sekarang telah dikonfirmasi mengenai tanggal siaran pertama acara ini!
Pada 12 April, MBC Every1 menyatakan, “Kami ingin meminta maaf karena mengkhawatirkan pemirsa atas penundaan episode Jay Park ‘Dramatic’. kami telah mengkonfirmasi kalau episode tersebut akan di siarkan pada 26 April . ”
Mereka menambahkan, “Produser2 saat ini sedang berusaha keras untuk lebih jauh menyempurnakan episode, jadi kami meminta pengertian kalian. ”
Episode Jay Park “Dramatic” akan menunjukkan kehidupan sehari2 dari penyanyi tersebut dengan menayangkan isi dari lokasi MV, studio rekaman, dan dari lokasi film terbarunya. Ini juga akan mengungkapkan bagaimana dia menyesuaikan di perusahaan barunya.
Source: Seoul NTN via Nate
credit: allkpop
Indo trans; yeppopo
Tidak ada komentar:
Posting Komentar