Penampilan Rain di Eropa, tepatnya Jerman menuai sukses. Penyanyi asal Korea selatan ini terlibat dalam acara Dresden Music Festival, yang merupakan salah satu festival musik paling besar di Jerman di mana telah digelar sejak tahun 1978.
Rain diundang untuk tampil pada Kamis 19 mei lalu, oleh Executive Produser dari event ini yaitu Jan Vogler.
Setelah tampil di Jerman, Rain dilaporkan sempat menjadi headline beberapa situs berita baik online maupun offline. Situs berita online Jerman yaitu sz-online.de, menulis tentang bagaimana Jan Vogler mengundang bintang Asia tersebut dan memperkenalkan Rain sebagai salah satu dari 100 orang paling berpengaruh di dunia versi majalah TIME, serta menceritakan tentang proyek film terbaru Rain.
Banyak pihak merasa surprise dengan besarnya perhatian yang diterima Rain dalam acara tersebut. Mereka tidak menyangka Rain punya banyak fans cukup banyak di Jerman.
“Aku tak tahu ada begitu banyak fans Rain di Jerman. Ada banyak penggemar remaja yang jumlahnya cukup besar mengikuti dance Rain setelah konser berlangsung. Fans Jerman sangat keren!” tweet salah seorang member Rain DC Gallery.
“Reaksi dari penampilan di Dresden cukup menakjubkan. Mereka melakukan standing ovation dan berteriak meminta Rain untuk tampil kembali… Itu cukup impresif dan aku sangat bodoh ketika sebelumnya berpikir bahwa suasananya akan sepi…. ketika seorang naga (Rain) bersamaku,” tweet anggota lain.
credit: kapanlagi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar